"Mr. Simple simple simple simple ..."
Huooooo, akhirnya super junior bener-bener comeback ! #Nangismelukyeppa
Saya curi-curi waktu buat OL di bulan ramadhan ini. Bukan buat nyeritain hari pertama puasa. Tapi buat ngasih info semua tentang album ke lima super junior - Mr. Simple.
Lengkap! dari daftar lagu super junior di album ke lima, Gimana musiknya, tentang detail lagu mereka di album Mr. Simple, Jadwal comeback mereka, di mana kalian bisa dengerin lagunya secara online, sampai download dan menyumbang suara supaya super junior menang di berbagai chart ^^
Saya tulis ini secara maraton:
Untungnya internet saya lagi mau diajak kompromi. Dalam waktu kurang dari sejam saya sukses download semua lagu super junior di album Mr. Simple. All 13 song! 13? suju banget. #hahahahaa
Full album nya dirilis online di berbagai situs musik seperti Soribada, Dosirak, Bugs, Melon, dan Mnet. Kalian bisa dengerin dan download semua lagu nya melalui situs yang disebutkan.
Ini dia list/daftar lagu super junior di album ke lima mereka - Mr. Simple plus detail dan kesan pertama saya:
01. Mr. Simple
bermakna hilangnya harapan dan impian. Agak weird pertama dengarnya. Musik awal mirip lucifer-SHINee malah ada yang bilang RRD. Asyik, tapi bagusan bonamana. Tetep, paling kedengaran suara Ryeowook.
02. 오페라 (Opera)
Diperuntukkan kepada seluruh lapisan sosial dan mempunyai makna yang bisa mengatasi semua rintangan dan kesulitan. Punya musik yang nyentak.
03. 라라라라 (Be My Girl)
La La La La La ... Musiknya seperti lagi main game.
04. Walkin’
"I'm walking to the day... Ee Ee Ee". Pop dance yang menceritakan tentang berbagai cerita member. Lagu pertama yang saya suka di album ini. Sumpah, keren dan asyik banget. Diawal lagu ngingetin kita sama steven and coconut treez.
05. 폭풍 (Storm)
Kyaa... Ballad lagi. Suara Ryeowook terasa. Bagus kok lagu dan musiknya.Suara Sungmin imut, kekeke~ Aku padamu Sungmin ^^
06. 어느새 우린 (Good Friends)
Katanya sih terinspirasi dari masa lalu super junior. Lagunya enak. Musiknya enak. Kebanyakan terompetnya. Suara Kyuhyun.... Auuu seksoi.
07. 결투 (Feels Good)
Agak aneh dengernya. Kurang bagus menurutku. Hahaha #Masalah selera ya buk.
08. 기억을 따라 (Memories)
Oke, Ballad K.R.Y lagi. Musik nya lembut dan easy listening. Perpaduan suara yang keren. Antara K.R.Y,Sungmin dan Donghae. Apalagi Yesung. Tapi ada satu suara yang buat saya penasaran di lagu ini. Suara siapakah itu??
09. 해바라기 (Sunflower)
Waaa, lagu ini enak didengar. Easy listening dan seperti membuat hati berbunga-bunga.
10. 엉뚱한 상상 (White Christmas)
Aneh lihat judulnya. Musim panas gini dan natal masih lama tapi ada judul white christmast. Ternyata mereka berharap ada white christmas di musim panas ini.
11. Y
Sebuah lagu yang di komposeri sama Donghae. Menceritakan tentang jiwa yang down karena gagal.
12. My Love, My Kiss, My Heart
Salah satu jenis musik yang saya suka. Jadi lagu ini bagus Hahaha. Iya, ballad K.R.Y lagi.
13. 태완미 (太完美: Perfection) (Bonus Track)
lagu dari super junior M.
Satu jam setelah perilisan tersebut, super junior langsung menduduki tempat teratas di hampir semua situs musik.
Menjadi bukti bagaimana fans sangat mengantisipasi comeback mereka dan penasaran sama lagu-lagu mereka.
Cara mendengarkan dan mendownload album super junior ke lima
Buat yang mau super junior menang di Golden Disk Award tahun 2011 ini, kalian bisa membantu dengan cara mendengarkan atau mendownload lagu-lagu dialbum Mr. Simple di situs resmi yang sudah di tentukan (Soribada, Dosirak, Bugs, Melon, dan Mnet). Karena akan masuk dalam perhitungan. Kalau lewat You Tube, sepertinya enggak.
Kalau aku di Mnet :) . Dimana tampilannya akan seperti ini :
tampilan album ke 5 super junior di Mnet |
Perlu di ketahui, bahwa mendownload di semua situs resmi tersebut harus bayar pakai kartu kredit sekitar 65rb. Tapi kalau nggak bisa, cukup mendengarkan saja. Itu sudah membantu dengan menambah jumlah viewers. Dan kalau masih ngebet pengen donlod, download yang gratisan aja di 4shared atau mediafire. Udah lengkap kok satu album Mr. Simple.
Sedangkan buat yang mau mendapatkan atau membeli album Mr. Simple bisa pesan di beberapa situs yang khusus buat pesan albumnya. Tapi sabar aja ya, ukuran nya 30x30 cm dan beratnya 1 kg. Mungkin ini jadi album terbesar sedunia. #belumpernahlihat
Harga juga sebanding. Yakni Rp 215.000 plus Bonus: Poster + LP Size Photo (10 lembar). Udah gitu banyak versinya, A, B, C.
Tentang MV dan Jadwal Comeback Performance Super Junior
Melihat MV teasernya, saya bersyukur mereka nggak pakai kostum aneh-aneh itu. Dan katanya dalam MV tersebut akan di tampilkan koreografi yang bisa membuat semua yang lihat terpana. Segitunya kah???
Entar kalau MV nya udah dirilis di You Tube sama SMEnt official YT, langsung lihat dan download. Buat nambah-nambah viewers.
comeback performance live pertama Super Junior melalui KBS “Music Bank” pada 5 Agustus. Tampil di “Music Core” MBC dan SBS “Inkigayo” masing-masing pada tanggal 6 dan 7, untuk special comeback stages. Aaaa~ waiting dah.
KESAN SAYA terhadap album ke lima super junior:
Oke, ini luar biasa. Baru sehari rilis udah banyak yang download dan lagu super junior langsung 'All Kill' di berbagai musik chart. pasti efek gonjang-ganjing foto teaser mereka.
Tapi entah kenapa, saya lebih suka lagu-lagu mereka di album Bonamana. Mungkin konsep yang ini lebih matang dan keren. Tapi lagunya?? Jauh banget dari selera saya. #Hahahahaha... dilemparalbumsujusamasemuaelf.
Apalagi pas denger Mr. Simple. Langsung narik nafas. Fiuhhhuft... LUCIFER.
Entahlah. musik nya weird banget di telinga. Ada yang bilang India Disco, House Musik ala Suju.,dan apalah lainnya. Meskipun begitu, sebagai ELF yang baik saya tetap mendukung mereka.
Tambahan!! Album Mr. Simple Versi C / Versi Repackage Rilis!!
Sukses dengan album version A, super junior mengeluarkan versi C atau Versi Repackage untuk album kelima mereka Mr. Simple. Di Versi C ini lengkap dan lebih murah. Malah ada 5 lagu baru yang ditambahin. Diantaranya ...
Tambahan!! Album Mr. Simple Versi C / Versi Repackage Rilis!!
Sukses dengan album version A, super junior mengeluarkan versi C atau Versi Repackage untuk album kelima mereka Mr. Simple. Di Versi C ini lengkap dan lebih murah. Malah ada 5 lagu baru yang ditambahin. Diantaranya ...
1. Superman
Emm, ya pokoknya gitu. Hahaha
2. A-CHA
Sorry lagi yee... agak mirip sama Pinochio nya F(X) musik awalnya aja. Tetep aja ada ciri khasnya super junior. Yesung teriak-teriak di lagu ini. Hahaha.
3. Oops!! ft F(X)
Ngerap gitu.
4. Adante
Adante adalah lagu yang dikomposeri sama Leeteuk dan Henry. Omong-omong, kalau lagu yang dibuat Henry kok keren-keren yaa?? Suka banget sama lagu ini. Gitar akustiknya keren banget diawal lagu. Apalagi suara Donghae sebagai pembukaan.
5. A day
Lagunya terdengar tenang. Nggak tahu arti lagu A day ini apa.Ada suara anak-anak bersorak.
Versi C super junior ini dihitung buat menang di GDA. Jadi kalau beli bisa dihitung.
17 komentar
Bagus infonya lagu Mr.Simple nya itu lho wow keren sekali tinggal ditunggu aja MV nya and thanks infonya
ReplyDeletesesuju... mr.simple musiknya like lucifer ny shinee, but mr.simple lebih mancap.. aq da dengar beberapa lagu, hasilnya kereeeeeeeeeenn..
ReplyDeletegw lebih demen sama bonamana.
ReplyDeletekesan p'tama gw buruk bgt ama ni lagu. langsung kepikiran Lucifer T_T
untung ada Sunflower ama walkin' yg lumayan
infonya asyik super junior comeback
ReplyDeletelagunya bagus walau baru dengar ya mr.simple
Yap setuju sama komentarnya diatas. Saya juga lebih suka lagu2 di album bonamana, kyak:Bonamana, no other, my all is in you, in my dream, shake it up. Maknanya lebih dlm menurut sya. lebih ngena pula(mngkin selera jg)hehe
ReplyDeletetapi yg album ini jg lumayan enak didengerin kok. Kyak walkin, mr simple sama y. paling suka ketiganya.
Semoga suju makin sukses..
salam elf.. :)
Menurut aku sih ..
ReplyDeleteSemua lagunya bagus ..
Apa lagi MV Mr. Simple .. Bikin g merem2 ..
Apalagi Eunhyuk .. Bikin gemeteran ..
Eh,selera orang emg beda2.
ReplyDeleteaku suka Mr.Simple.Tapi kalo disuruh milih tetep bagusan Bonamana.SMEnt sukses buat orang penasaran setengah idup!
selera tiap orang emang beda :))
ReplyDeletetapi aku suka banget sama lagu walkin nya :))
pokonya sukses terus SMent!
sukses terus SJ!
sukses terus blognya :))
ditunggu MV nya(wajib) :D
masih penasaran am capa yg ad d lgu memories??selain kry, dlagu itu ad Sungmin oppa and Donghae oppa. jelas bgetz lw itu swara mreka. wae?? cz alhmdulillah Q dah apal am swara merdu mrka meski kdang masih bignung nentuin mana swara Heedictator oppa.kkkkkkk ^_^'
ReplyDeletesesuju Q am be2rapa dari kal yg blang lw album bonamana lbih bguz, meski geto Q ska album mr.simple...hehehe ^,^
tp Q dger dr k2k Q, mr.simple berhsil menduduki chart musik daily, weakly, and monthly as no.1...Qta patut bangga, y g??
sebagai ELF sejati, Qt harus slalu dukung mrka... ^-^
urineun ELFia!!! ^-^
Terima kasih infonya.
ReplyDeleteIni lagu Mr.Simple tentang tip-tip menjalani kehidupan yang bisa dibuat simpel. Seperti judulnya.
blow your mind.. ♫♪♪♪
Mereka melalui lagu Mr.Simple di album ini....yang tak menutup kemungkinan merupakan album terakhir mereka,.... seperti telah memilih bgmn cara memberi pesan hidup ke ELF sedunia....... sebelum mereka menjalani aktivitas sendiri2, di luar SUJU??? lah Mungkin sebelum mereka tidak di SUJU lagi.. memikirkan ini jadi sedih. *lebay sori
Menurutku...jalan yang manis, menurutku. Lewat lagu di album terakhir, memberi buah karya sekaligus pesan mereka... hwa ^^
Super Junior aku suka Lee Hyuk Jae.... my anchovy kau penghiburku yang selalu menyemangatiku. lihatlah lihat.... tari,senyum,tawa,candaan,sok tahunya,lincahnya, wehhh..benar benar jadi hiburan dah
Go Anchovy haha
hai everybody.. khususnya ELF. Super Junior Daebak!!!!
Aq sukaaaaa bget ma Suju....
ReplyDeleteLagu2ny bagus,,walaupun Q gak ada yg ngeri artinya..
Tp suara,,tarian,,persaudaraan,keakraban semua member suju membuat Q cintaaa ma Suju...
Tp Q anggota ELF yg telat,,,telat bget...krn suka baru be2rp bulan terakhir ini,,
tp q gak nyesal,,,walaupun telat nyatain diri sebgai ELF...
krn Q bakalan lbh nyesal jika gak tau,,gak suka,,gx knal ma SuJu...
Ini bukan album terakhirnya Suju kok...Kata siapa tuh.??
ReplyDeleteTahun depan juga Kangin udah slsai wamil nya dan bakal balik ke Suju secepat mungkin..trus katanya tahun depan juga Kibum selesai cutinya..
HOAX doang klo ada yg bilang ini album terakhirnya Suju.. #keseldarahtinggimarahmarahsendiri
Ya pkoknya Super Junior is the best ><
Mr. Simple keren banget,,banget banget banget banget
A Cha juga keren.. banget banget banget
Kyu juga makin lama makin ganteng aja *cihui*
Sungmin makin imuut aja *asiik*
Wookie juga makin kereen *hemm..*
Super Junior~ Hwaiting!
~ Saranghaeyo yeongwonhi..!!
menURUt aku LAgunya suju2 bGUS2 apapUN lagunya asalkan suju MAnteppppppppppp dehhh didengernyaaaaaaaaaaaaa..............
ReplyDeleteShaKY cii Elf lUPh yEsung OPPA
Semua lagunya enak!! Mr.Simple :: lagu yang bikin sy makin sukaaa sama SuJu ^^
ReplyDeletemirip Lucifer? gk ah..lebih keren Mr.Simple *hehe*
paling enak didenger emang Walkin', Good Friends, Y, Storm, sebenernya smuanya enak didnger..~~^^
klo kata sya ini album terkeren dri SuJu seumur-umur..terus Bonamana diperingkat ke-2 & Don't Don yg ke-3
~~^^~~
pesan albumnya kemana kalau via internet? walaupun agak terlambat...
ReplyDelete@Elya Endahptama denger suara yg ngebass itu jd inget suaranya kangin.tapi gak mgkn dia ada di album ini.kan lg wamil.setelah didengerin lg kog jd kayak suaranya shindong ya...coba dengerin lagu neorago(it's you).disitu kan shindong ikut nyanyi.coba dibandingkan.bener gak ya????
ReplyDeleteOpera menarik
ReplyDeletemr simple daebak
i like
oppadeul emng yg trbaik